
Pada hari Rabu ini, Hugo Studio menyelenggarakan sesi Work From Anywhere (WFA) yang diikuti oleh tim dan peserta magang. Dalam kesempatan ini, diadakan kelas belajar bersama yang disiarkan secara langsung melalui YouTube pada akun Nemolab Media. Topik perdana kali ini adalah “Pengenalan UI/UX: Pengertian, Fungsi, Contoh, dan Tips” yang dibawakan oleh Naufal Haidar Azhar, Senior UI/UX di Hugo Studio. Dengan 16 peserta yang hadir, acara berlangsung interaktif dan dipenuhi dengan pertanyaan yang bermanfaat.
Salah satu pertanyaan menarik yang diajukan oleh Rodi Cahyawan adalah mengenai jumlah minimal atau maksimal user dalam testing desain. Naufal menjelaskan bahwa tidak ada batasan jumlah user, tetapi semakin banyak user yang terlibat, semakin mudah mengidentifikasi apakah desain tersebut sudah efektif atau belum. Hal ini menunjukkan betapa pentingnya melibatkan banyak pengguna dalam proses testing untuk hasil yang lebih maksimal.
Pertanyaan berikutnya datang dari Naysila, yang bertanya apakah semua fungsi perlu ditampilkan dalam desain. Naufal menegaskan bahwa penting untuk menampilkan semua fungsi, agar aplikasi atau website bisa berfungsi dengan baik. Setiap elemen yang sudah dirancang harus hadir dalam desain akhir, guna memastikan kelancaran pengalaman pengguna.
Tidak kalah menarik, pertanyaan Rizqy Bagus Saputra tentang dimensi frame desain untuk berbagai perangkat dijawab dengan detail. Untuk tampilan desktop, ukuran yang ideal adalah 1440×1024 px, tablet 744×1113 px, dan ponsel 428×926 px. Ini adalah pedoman penting bagi desainer agar dapat menciptakan tampilan yang responsif di berbagai perangkat.
3 Comments
Insightful 🔥next agendakan topik yg lebih menarik
sangat membantu untuk ui ux designer, sukses selalu.
belajar bersama ga ada ruginya